23.12.08

Orangtua Berperan Tentukan Pola Makan Anak

Jika Anda melihat anak-anak Anda senang mengonsumsi makanan berkalori tinggi seperti junk food, ada baiknya Anda kembali melihat pola makan Anda sendiri.
Menurut sebuah penelitian, kecenderungan sebagian orang terhadap makanan kalori tinggi bisa jadi karena pengaruh genetik.

Peneliti asal Inggris melaporkan, anak-anak yang dengan gen tertentu memakan lebih banyak makanan yang dibutuhkan. artinya, lebih banyak asupan kalori. Namun, para peneliti tidak menemukan perbedaan dalam metabolisme anak dengan gen yang berbeda dan tidak.

"Penelitian itu menunjukkan, orang dengan gen tertentu mungkin cenderung untuk lebih banyak makan makanan tidak sehat dan makanan yang menggemukkan," ujar peneliti senior Colin Palmer sekaligus Chairman of pharmacogenomics Biomedical Research Institute di University of Dundee.
"Saya tekankan hal itu merupakan ciri, bukan sesuatu yang mutlak," katanya.

Direktur Klinis weight management and wellness center di Children's Hospital of Pittsburgh/University of Pittsburgh Medical Center, Dr Goutham Rao, mengatakan penemuan itu membuahkan harapan karena mereka tidak menemukan adanya perbedaan metabolisme.

"Cara gen mempengaruhi obesitas melalui perilaku dibandingkan melalui metabolisme. Hal itu yang kemudian dapat dikoreksi. Kabar baiknya, banyak anak yang memiliki gen tersebut namun tidak kelebihan berat badan," ujar Rao.

Lebih dari 16% dari anak-anak Amerika Serikat mengalami obesitas, menurut US Centers for Disease Control and Prevention (CDC).
Sejalan dengan pertumbuhan mereka, statistik semakin menakutkan. Sebanyak 35% dari orang dewasa mengalami obesitas, menurut CDC.
Rao menuturkan, penemuan tersebut mungkin tidak akan mengubat cara makan dan gaya hidup sehat yaitu makan makanan sehat dan olahraga teratur. Tapi, penemuan itu juga mendorong hipotesa penyebab semakin meningkatnya obesitas pada anak-anak beberapa tahun terakhir.

"Kemungkinan karena semakin mudah didapat dan menyebarnya makanan protein dan lemak tinggi, yang disajikan dengan porsi besar sehingga dibawa dalam gen," terangnya.
Dia menambahkan, salah satu pesan penting dari penelitian yaitu lebih baik mencegah
"Jika Anda memiliki anak, yang gemuk atau tidak, jika dia sering mencari junk food, sebaiknya Anda ikut andil. Yang penting adalah kontrol proporsi. Jika Anda ingin melarangnya sama sekali, yang diterima oleh anak justru karena ada sesuatu yang istimewa dalam makanan tersebut sehingga mereka makan berlebihan saat memiliki kesempatan," paparnya.

sumber : Republika.co.id

22.12.08

7 Resep Tradisional Untuk Kecantikan Kulit Anda

Ingin memiliki kulit yang cantik dan segar? Sebenarnya mudah saja, karena banyak ramuan traditional yang bisa anda lakukan untuk perawatan kulit anda. Mau tahu ramuan apa saja yang bisa membuat kulit halus, bersih dan segar? serta yang penting biaya murah. Simak resep berikut ini.

  1. Bengkoang.

Apabila anda ingin kulit terlihat lebih cerah, cobalah anda lumatkan bengkoang lalu balurkan ke seluruh tubuh anda. Karena bengkoang mengandung paki saponin A dan B serta rosenon sehingga sangat baik untuk kulit.

  1. Mentimun.

Setelah seharian beraktivitas, pasti kulit akan terasa panas karena terkena polusi udara yang ada disekitar anda. Untuk itu, anda bisa mencoba ramuan mentimun untuk mendinginkan wajah dan mengencangkan kulit. Karena mentimun mengandung asam amino sehingga bisa memperbaiki kulit wajah anda

  1. Tomat.

Segarkan wajah dengan ramuan tomat. Caranya lumatkan tomat lalu balurkan ke wajah ataupun kulit anda, pasti kulit dan otot wajah anda akan menjadi lebih rileks. Hal ini dikarenakan kandungan Vitamin C dalam tomat

  1. Mengkudu.

Siapa bilang mengkudu hanya boleh dikonsumsi oleh penderita diabetes ataupun asam urat? Ternyata kandungan zat terpenten dalam mengkudu mampu meremajakan sel kulit mati dan membuat kulit menjadi halus kembali

  1. Buah Pinang .

Buah pinang yang dulunya dikenal sebagai teman para nenek moyang untuk menyirih. ternyata mengandung zat kanin. Bijinya menghasilkan senyawa arekolin dan zat antibakteri yang mampu membentuk lapisan kolagen, mengecilkan pori-pori dan menghilangkan noda hitam pada wajah.

  1. Pepaya.

Sesekali cobalah memasker wajah dengan papaya.Pepaya memiliki kandungan Vitamin C yang tinggi. Enzimnya membantu proses metabolisme kulit dan zat tanduknya membersihkan pori-pori sehingga kulit cerah.

  1. Alpukat.

Sedangkan bagi anda yang ingin melembabkan kulit kering dan mengembalikan kehalusan kulit anda, cobalah gunakan ramuan alpukat. Karena alpukat banyak mengandung vitamin E yang baik untuk kulit anda. Percaya atau tidak, silakan buktikan sendiri khasiatnya.

Sumber : perempuan.com

.

21.12.08

Kebanyakan Minum Air Saat Diet Bisa Mematikan

Minum air saat diet memang diperlukan. Selain bisa menahan lapar. Banyak minum juga bisa mencegah kita dari derita dehidrasi. Namun kebanyakan minum juga bisa menyebabkan kematian . Kasus ini menimpa Jacqueline Henson.

Jacqueline Henson Perempuan yang tengah diet itu meninggal di tengah dietnya. menurut keterangan dokter, penyebab kematiannya adalah gangguan cerebral oedama.

Menurut tim dokter yang memeriksa jasadnya, kematian mendadak itu disebabkan karena konsumsi air minum yang berlebihan oleh ibu lima anak itu. Dikutip detikhot dari The Independent, Senin (15/12/2008) Jacqueline minum empat liter air dalam waktu kurang dari 2 jam. Air itu kemudian mengenangi otaknya dan menyebabkan kematian yang tiba-tiba. Padahal perempuan 40 tahun itu baru melakukan diet selama 3 minggu. Menurut dokter, dalam sehari minimal seorang perempuan harus mengkonsumsi 200 kalori setiap harinya.

Namun untuk yang tengah berdiet, rata-rata kalori yang dikonsumsi hanya 500 kalori. Dan Jacqueline selama 12 hari mengganti semua asupan kalorinya dengan air yang akhirnya mengakibatkan kematiannya.

Jadi bagi Anda yang ingin berdiet, ada baiknya untuk mengkonsultasikannya dengan dokter atau ahli gizi.

Amelia Ayu Kinanti – detikhot

20.12.08

Ayam Bakar Limau



Bingung besok mau masak apa ? coba rasakan resep istimewa ini, daging ayam direndam dalam perasan limau lalu dibakar. Hasilnya, ayam bakar limau yang harum dan gurih dan akan membuat lidah keluarga bergoyang.

Bahan-bahan:
- 1 ekor ayam, potong 6, memarkan
- 1 sendok makan air jeruk limau
- 1 sendok makan garam
- 2 jeruk limau, belah dua
- 3 sendok makan kecap manis
- 100 ml santan
- 4 lembar daun jeruk
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- 5 bawang merah
- 3 siung bawang putih

Cara membuat:
1. Haluskan bawang merah.
2. Haluskan bawang putih.
3. Rendam ayam dalam air jeruk dan garam selama 30 menit. Sisihkan.
4. Tumis bawang merah dan putih yang telah dihaluskan bersama daun jeruk hingga harum.
5. Masukkan ayam, aduk sampai berubah warna.
6. Tambahkan kecap manis dan santan. Aduk-aduk hingga setengah matang.
7. Bakar bersama potongan jeruk limau hingga matang.

8. Sajikan bersama nasi hangat.

Resep by : Lisa, Cawang, Jakarta Timur/ inilah.com

Tips Untuk Mengatasi Kecemburuan

Lingkungan sosial memang tak selalu menyenangkan. Terkadang orang-orang terdekat Anda justru menyimpan rasa iri dan cemburu. Hal tersebut mengakibatkan perasaan serta emosi Anda terganggu. Bagaimana cara mengatasinya? Ini dia!

1. Yang harus Anda yakini, rasa iri dan cemburu orang-orang sekitar belum tentu karena kesalahan yang Anda perbuat. Jangan menghabiskan waktu untuk mencari kesalahan apalagi menarik diri dari lingkungan sosial. Hal tersebut hanya merugikan Anda.

2. Jangan terlalu dimasukkan ke hati apapun yang dikatakan atau dilakukan orang yang iri terhadap Anda. Jangan juga melawan kemarahan mereka dengan kemarahan juga.

3. Tetaplah bersikap baik terhadap orang-orang yang menyimpan rasa iri terhadap Anda. Tunjukkan bahwa kepribadian Anda tak sesuai dengan yang mereka pikirkan. Tunjukkan bahwa pikiran mereka selama ini terhadap Anda salah.

4. Jika memang orang-orang itu benar-benar tak bisa berbaik hati dengan Anda, jangan terlalu dipikirkan. Tak selamanya semua orang bisa menyukai Anda, terimalah keadaan itu.

5. Jadikan pengalaman ini sebagai pelajaran untuk membuat pribadi Anda lebih baik. Jadikan ini sebagai bahan introspeksi diri. Sumber : Amelia Ayu Kinanti - detikhot

Benarkah Perempuan Bahagia Berpotensi Gemuk ?

Perempuan yang bahagia atau suka bersenang-senang berpotensi menjadi gemuk(obesitas). Pakar makanan dan gizi mengatakan, hasil riset menemukan turun-naik berat badan seorang perempuan bergantung pada sejauh mana kegembiraan dan kebahagiaan yang bisa ia nikmati.
"Pada tahap awal hubungan, perempuan biasanya melakukan diet ketat demi menjaga penampilan. Pada masa-masa seperti ini berat badan turun secara pukul rata 2,2 kilogram per bulan," kata pakar itu.Namun keadaan akan berubah jika perempuan mulai merasa nyaman dengan pasangannya. "Rencana perkawinan yang menjadikan wanita gembira akan menyebabkan berat badan bertambah, sebelum nantinya berat badan akan turun lagi setelah bayi dilahirkan," ujar seorang dari para peneliti tersebut.
Sebuah perusahaan pengurusan berat badan yang ikut membuat penelitian pada 3.000 perempuan mengatakan, 'Kaum Hawa' menghadapi lima tahap turun-naik berat badan dalam hidup mereka, dan hal itu berbeda antara satu sama lain.
"Emosi perempuan memiliki kesan yang amat besar terhadap kesehatan dan berat badan," ucap Jane McCadden dari firma itu seperti yang dikutip sebuah harian lokal. Ia mengatakan, selama hidup seorang perempuan akan mengalami berat badan yang turun-naik mengikut fase baru dalam kehidupan, percintaan, dan status keluarga.
"Penelitian kami juga berhasil mengungkapkan betapa sukarnya untuk perempuan mengendalikan berat badan sepanjang hayat mereka. Walaupun ada waktunya mereka berhasil menurunkannya, namun kebiasaan makan yang buruk akan berulang dan mereka kembali berhadapan dengan masalah tersebut," tuturnya.Ia juga menyebutkan, studi ini menunjukkan separuh dari responden setuju bahwa berat badan mereka bergantung kepada sejauh mana kegembiraan yang dialami . Sumber : inilah.com

17.12.08

Manfaat Buah untuk Kecantikan Kulit


Friday, 21 November 2008

Ingin terlihat segar dan sehat? Cobalah anda mengonsumsi buah-buahan setiap hari. Karena memang buah mengandung banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit anda. Mau tahu buah-buah apa saja yang bisa membuat anda terlihat lebih segar dan sehat? Simak berikut ini.

Buah Nanas, mengandung vitamin B dan c, memiliki khasiat untuk menyembuhkan infeksi saluran pencernaan, menurunkan resiko penyakit jantung dan menyembuhkan luka.

Melon, banyak mengandung vitamin A, B1, B2, C dan Provitamin A. Buah ini memiliki khasiat untuk melancarkan saluran pencernaan, mencegah penggumpalan darah, menurunkan kadar kolesterol dan membersihkan kulit.

Kandungan vitamin A, C dan E dalam buah Mangga memiliki khasiat sebagai disinfektan dan membersihkan darah, menurunkan panas tubuh dan juga bisa menghilangkan bau badan lho.

Ingin menurunkan berat badan? Cobalah mengonsumsi buah apel yang mengandung vitamin A, B dan C yang berfungsi untuk membantu menurunkan kolesterol dalam darah dan mengurangi nafsu makan. Percaya atau tidak, silakan anda buktikan sendiri khasiat dari buah-buahan tersebut. sumber : perempuan.com

Menghargai Tradisi Batik


Bila mengaku sebagai orang Indonesia, harusnya bukan baru sekarang menyoroti keberadaan batik. Padahal maestro batik non-Indonesia saja mati-matian berkarya mempopulerkan batik agar kelak bisa dinikmati banyak orang.

Lewat sejarah dan buku-buku tekstil, harusnya kita tahu bahwa batik sudah dikenal nenek moyang kita sejak abad 17.Hal ini dibuktikan dengan goresan, lukisan dan tulisan pada daun lontar, motif-motif yang terbatas pada bentuk binatang dan tanaman yang kemudian bermetamorfosis menjadi motif abstrak yang menyerupai awan, relief candi, wayang, dsb.

Seiring perkembangan zaman, beragam jenis, corak dan motif batik pun bertumbuhan. Hal ini berhubungan erat dengan filosofi dan budaya masing-masing daerah yang beragam.

Kerajaan Majapahit, Mataram, Solo, dan Yogyakarta, bahkan memasukkan daftar kegiatan membatik di atas kain sebagai kegiatan utama lingkungan kerajaan. Namun lama kelamaan, lingkungan di luar keraton pun mulai mencontek apa yang dilakukan ratu, permaisuri, dan selir-selir di balik tembok keraton.

Teknik merintang warna dengan menggunakan lilin, menggambar motif dengan bantuan canting dan pencelupan warna yang menggunakan sari pati pohon mengkudu, tinggi, soga, dan nilai itu lalu menjamur ke berbagai pelosok negeri.

Pekalongan yang dulu sering bersinggungan dengan berbagai bangsa seperti Cina, Belanda, Arab, India, Melayu dan Jepang disebut-sebut sebagai salah satu kota yang mewarnai dinamika pada motif dan tata warna seni batik yang kita kenal hingga kini.

Tentunya masih ada kota-kota lain seperti Solo, Yogya, Madura, Cirebon, Garut hingga Jambi yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Di Solo, ada seorang maestro batik yang mungkin namanya hanya terngiang di telinga segelintir orang. Baru-baru ini sekelompok perempuan yang tergabung dalam perkumpulan pencinta kain Ratna Busana mengadakan peragaan kain-kain sang maestro.

Dialah Go Tik Swan, namun lebih dikenal dengan sebutan KRT Hardjonagoro. Ia adalah putra sulung keluarga Tionghowa di Solo. Kakeknya seorang pengrajin dan pengusaha batik yang memiliki empat workshop dengan 1.000 karyawan.

Sejak kecil Hardjonagoro sudah akrab dengan lingkungan pembatik dan alat-alatnya. Namun ia lebih tertarik mendengarkan dongeng tentang Dewi Sri, belajar gending, huruf Hanacaraka, dan tarian Jawa.

Sastra Jawa juga menarik minatnya hingga ia nekat pergi ke Jakarta, mengambil kuliah di Fakultas Sastra Universitas Indonesia. Hardjonagoro tergerak untuk pulang ke Solo mendalami falsafah Jawa dan mencari inspirasi hingga ke makam para sunan. Dia juga memiliki ciri khas sebagai pembatik dengan Warna Sogan yang umumnya dipakai pada batik Solo dan Yogya dikawinkan dengan warna-warna pesisiran yang cerah, bukan hanya coklat, biru, dan putih kekuningan.
Metamorfosis bentuk motif juga turut menyemarakkan lahirnya Batik Indonesia karya Hardjonagoro. Kini, bila menyebut namanya, biasanya kita mengacu kepada sebutan batik Istana

Hal ini karena Presiden Soekarno pada masa kepemimpinannya sering menghadiahkan batik tulis buatan Hardjonagoro ini kepada para raja dan first lady. Salah satu yang menerima hadiah itu adalah Ratu Sirikit dari Thailand.
Ia juga pernah membuat Sri Narendra, yakni parang rusak yang dikombinasikan dengan lambang kerajaan Surakarta, yang khusus diciptakan untuk Paku Buiwono XII.

Sejumlah seniman batik lain juga turut andil dalam menjadikan batik semarak seperti sekarang. Kalau bukan kita sendiri yang memakai dan menghargai batik, lantas siapa lagi?

Sulha Handayani / inilah.com

3 Cara Anak Menentang Orangtua

Pendekatan orangtua yang salah pada anak dapat membentuk karakter anak penentang. Banyak cara anak menentang orangtua...Misalnya tipe penentang aktif. Mereka menjadi anak yang keras kepala, suka membantah dan membangkang apa saja kehendak orang tua.

Mereka marah karena merasa tidak dihargai oleh orang tua. Untuk melawan jelas tak bisa, karena ia hanya seorang anak kecil. Maka ia pun berusaha menyakiti hati orang tuanya. Ia akan senang bila melihat orang tuanya jengkel dan marah karena ulahnya. Semakin bertambah emosi orang tua, semakin senanglah ia.

Tipe penentang dengan cara halus. Anak-anak ini jika diperintah memilih sikap diam, tapi tidak juga memenuhi perintah. Sebagaimana Abid yang disuruh mandi oleh ibunya, tapi tak juga mau beranjak dari tempatnya bermain. Saat ia ditinggalkan sendiri di kamar mandi pun, ia tidak segera mandi, malah bermain air atau kapal-kapalan.

Tipe selalu terlambat. Anak seperti ini baru mengerjakan suatu perintah setelah terlebih dahulu melihat orang tuanya jengkel, marah, dan mengomel atau membentak-bentak karena kemalasannya. Misalnya si anak belum mau beranjak dari tempat tidurnya bila belum dibentak atau diomeli ibunya.

sumber : perempuan.com